Bappilu DPC Surakarta Gelar Rakor Survei Elektabilitas

0
Foto: Giat Rakor Bappilu DPC PDI Perjuangan Kota Surakarta

Kota Surakarta – Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPC PDI Perjuangan Kota Surakarta mempersiapkan pemilu tahun 2024 dengan mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) bersama lembaga survei di Girly Corner Pucangsawit, Rabu (5/04/2023).

Dalam kesempatan ini, Kepala Bappilu, Her Suprabu yang juga merupakan Wakil Ketua Bidang DPC PDI Perjuangan Kota Surakarta mengingatkan kembali tugas Bappilu dalam pesta demokrasi tahun 2024 yang akan datang.

“Demi membangun monumen kemenangan kita sebagai garda terdepan jangan sampai lengah dalam membumikan program Partai. Dengan hal ini, DPC Partai telah rutin mengadakan konsolidasi, bahkan tidak menutup kemungkinan sehari bisa 2 kali konsolidasi. Dan untuk hasil survei sementara ini jangan sampai menjadi dasar pokok yang membuat kita lengah dalam menjalankan program-program Partai,” tuturnya

Disisi lain, Her Suprabu juga berharap agar seluruh pengurus bisa memulai melaksanakan diskusi bersama bidang masing-masing.

“Harapan untuk ke depan per bidang bisa menggelar rapat dahulu yang nantinya segala program untuk pemenangan Partai dapat didiskusikan bersama” ujarnya

Her Suprabu juga menambahkan program yang akan dijalankan untuk ke depan dan hasil survei dari Bappilu yang ada bukan merupakan tolak ukur suatu kemenangan calon.

“Setelah DCS keluar akan kita rapatkan keseluruhan sembari menunggu rekomendasi dari DPD ataupun DPP dan program-program pemenangan pemilu akan kita gulirkan sampai hari H,” imbuhnya.

Koresponden : Nafis

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here