Kabupaten Temanggung – Sosok KomandanTe Kecamatan Kledung, Ir. Bambang Sumardiyono menggelar giat konsolidasi bersama jajaran PAC dan Ranting. Adapun giat ini menurutnya ditujukan untuk memanaskan mesin Partai dalam menghadapi kontestasi politik di tahun 2024 mendatang, Selasa, (1/2/2022).
Menurut Bambang Sumardiyono, soliditas internal pengurus menjadi faktor kunci kemenangan Partai. Untuk itu, ia mengharapkan seluruh struktural Partai dapat memberikan kontribusi optimal dalam program kepartaian. Secara tidak langsung, realiasi program yang maksimal nantinya dapat dikonversikan menjadi elektabilitas bagi eksistensi Partai itu sendiri.

“Gotong royong adalah nafas pergerakan bagi PDI Perjuangan. Seluruh struktural Partai harus memberikan sinergitas bagi program yang kita canangkan. Pengabdian kita kepada masyarakat adalah tujuan ideologis. Nantinya otomatis hal ini bisa mendongkrak elektabilitas Partai sehingga kontestasi politik 2024 bisa kita menangkan,” tutur Bambang Sumardiyono.
Lebih lanjut, sosok yang juga menjabat sebagai Bendahara DPC PDI Perjuangan Temanggung ini juga meminta seluruh kader struktural untuk menjadi disiplin komunikasi. Hal ini menurutnya juga memiliki urgensi untuk sisi koordinasi realisasi program. Di sisi lain, komunikasi yang efektif ini nantinya juga diharapkan dapat memberikan informasi aktual dan faktual bagi Partai untuk merumuskan sebuah tindakan yang konkret di lapangan.
“Sikap kita sebagai kader Partai adalah tegak lurus. Semua harus dalam satu barisan. Dimulai dari komunikasi yang baik. Laporkan terkait kondisi di lapangan sehingga nantinya bisa kita koordinir untuk langkah selanjutnya. Setiap aspirasi masyarakat yang masuk ditampung dan segera diinformasikan sehingga nantinya dapat kita akomodir dengan cepat,” lanjut Bambang Sumardiyono.
Terakhir, ia meminta supaya progres pergerakan struktural di grassroot untuk dilaporkan by data. Hal ini menurutnya menjadi penting untuk merefleksikan posisi Partai di tengah kontestasi politik Temanggung yang semakin memanas. Di sisi lain, data aktual dan faktual baginya juga dikatakan bisa digunakan untuk memetakan geopolitik untuk kepentingan elektoral yang lebih intensif dan eksklusif.
“Saya tekankan kembali bahwa mindset yang harus kita tanamkan adalah by data. Semua bergerak ke bawah. Crosscheck kondisi dan posisi kita di grassroot. Managemen yang baik tentunya akan menghasilkan output yang optimal. Ini nantinya akan menjadi acuan bagi kemenangan Partai kita. Kekuasaan bagi kita bukan untuk hegemoni atau menunjukkan eksistensi diri, tetapi untuk mengabdi, utamanya Rakyat Marhaen,” pungkas Bambang Sumardiyono.
Koresponden : Enggar – Zidan