Kabupaten Grobogan – Dikatakan oleh Wabup Grobogan, Bambang Pujiyanto, bahwa PGRI merupakan sebuah lembaga yang hebat dan taat aturan. Oleh karena itu, baginya PGRI harus selalu membangun kekuatan dan kebersamaan untuk mampu mewujudkan guru profesional, sejahtera, dan bermartabat.
Hal tersebut disampaikan Bambang Pujiyanto, Politisi PDI Perjuangan itu ketika memberikan arahan pada saat kegiatan Konferensi Kerja Tahun ke-3 PGRI Kab. Grobogan Tahun 2022, bertempat di Hotel 21 Purwodadi, Sabtu (21/05/2022).

Bambang berharap nantinya PGRI dapat menghasilkan sinergitas dan keselarasan program kerja dengan arah kebijakan pembangunan pendidikan pemerintah daerah sebagai acuan dan evaluasi organisasi.
“Sejatinya Konferensi PGRI merupakan kesempatan yang baik bagi seluruh pengurus dan anggota PGRI untuk melakukan evaluasi kegiatan organisasi yang sudah dilakukan. Suksesnya pembangunan pendidikan di Kab. Grobogan tidak terlepas dari kerja keras PGRI,” ujar Bambang.
Lebih lanjut, sesuai dengan tema yang diusung, yakni ‘Membangun PGRI yang Kuat, Independen’, PGRI harus memiliki terobosan-terobosan dalam membangun karakter anak didik. Dalam hal ini menurutnya seperti nilai-nilai soft skills, empati, kolaborasi yang mendasari anak didik sebagai bekal kehidupan mereka ke depannya.
“Guru sebagai garda terdepan dan ujung tombak sektor pendidikan, setidaknya harus mampu menyiapkan anak didiknya menghadapi tiga. Peran guru dan orang tua ini berfungsi dengan optimal, diperlukan kerja sama yang baik antara keduanya, hingga ke depan kita dapat melahirkan anak-anak yang berkarakter dan berprestasi,” tandasnya.
Koresponden : Nanang – Faisal