Kota Salatiga – Lagu Hari Merdeka terus diperdengarkan menyambut kedatangan warga RT 8 Mangunsari. Dalam hal ini, warga RT 8 Mangunsari merayakan puncak Peringatan HUT RI ke-77 di RW 8, Kelurahan Mangunsari, Kecamatan Sidomukti, Minggu (11/9/2022).
Puncak peringatan berupa jalan sehat warga. Start dan finish di Jalan depan gang RW 8, dengan rute yang sudah ditentukan. Menurut Bagas Ariyanto, selaku Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Salatiga mengatakan, rute jalan sehat tidak begitu jauh, dan yang penting semua gembira.
Sehari menjelang menjelang jalan sehat juga diadakan barikan kampung, di kediaman Bapak Ketua RW 08. Acara demikian meriah. Dengan kekompakan ibu-ibu PKK acara berjalan lancar, mulai dari pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya, serta lagu Hari Merdeka, doa bersama dan diakhiri dengan pembagian doorprize.
“Pagi ini sesudah jalan sehat, acara dilanjutkan dengan pembagian doorprize. Pembagian berlangsung seru. Banyak doorprize yang dibagikan, mulai dari sembako, kerudung, kipas angin yang tidak kalah menarik,” jelasnya.
Dalam kegiatan tersebut, hadiah utama berupa uang tunai senilai Rp. 500.000 untuk juara pertama, Rp. 300.000 untuk juara kedua, serta Rp. 200.000 untuk juara ketiga. Sekitar pukul sembilan acara berakhir.
“Dapat hadiah, maupun tidak, bukan masalah. Perayaan 17 Agustus sungguh memberikan kebahagiaan, mempererat kerukunan dan silaturahmi di antara warga kampung,” pungkasnya.
Koresponden : Bagas