Andang Apresiasi Gelaran Kirab Kebangsaan Warga Donorojo

0
Foto: Andang (ketiga dari kiri) dalam Kirab Kebangsaan warga Kec. Donorojo

Kabupaten Jepara – Warga Kecamatan Donorojo dan sekitarnya selenggarakan Kirab Bendera Merah Putih, dengan mengirab sepanjang satu kilometer serta orasi kebangsaan, pada Kamis (7/8/2023). Kegiatan ini melibatkan sekitar 4 ribu orang dengan membawa bendera Merah Putih sepanjang 1.000 meter.

Dalam kegiatan itu, juga dihadiri Habib Umar Muthohar, jajaran Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Jepara, Kapolres dan Kodim Jepara, Forkopimda, serta kepala desa di Kecamatan Kembang dan Donorojo.

Foto: Pembukaan Kirab Kebangsaan warga Kecamatan Donorojo yang dihadiri Andang

Ketua DPC PDI Perjuangan Jepara, H. Andang Wahyu Triyanto, S.E., M.M., yang turut hadir mengapresiasi kirab kebangsaan tersebut.

“Saya sangat mengapresiasi atas kegiatan yang dilakukan pada pagi hari ini dengan adanya kirab kebangsaan ini, salah satu bentuk kecintaan dari masyarakat kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia, ini sangat sejalan dengan apa yang menjadi platform, salah satu program dari kami di PDI Perjuangan, khususnya di Kabupaten Jepara,” ungkapnya.

Andang menambahkan, kegiatan ini didukung sepenuhnya oleh umat islam dalam hal ini peran NU Kabupaten Jepara sangat luar biasa, masyarakat juga sangat antusias sekali dalam kegiatan ini.

“Mari kegiatan kegiatan yang seperti ini untuk membangkitkan kecintaan pada Negara Kesatuan Republik Indonesia supaya tetap terjaga. Dengan cara kita bersatu padu bergandeng tangan, gotong royong di setiap kegiatan kita harus menjujung tinggi bendera merah putih, rasa kebangsaan dan kebineka tunggal ika-an,” tuturnya.

Di acara itu, panitia membagikan 4 ribu doorprize kepada para peserta kirab dan masyarakat sekitar. Siraman rohani diharapkan bisa membuat adem ati dan memperkuat iman kepada Allah dan cinta kita kepada Nabi Muhammad SAW. Juga semakin cinta kepada tanah air Indonesia, yang di dalamnya beragam suku dan agama.

Koresponden: Agus Budianto – Riyan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here