Aksi Nyata Kisyanti Beri Perhatian Terhadap Kondisi Alam

0
Foto: Krisyanti Serahkan Bibit Pohon Untuk Ditanam

Kabupaten Wonogiri – Kisyanti, Anggota DPRD Kabupaten Wonogiri Fraksi PDI Perjuangan menyerahkan bibit buah dan penanaman bibit di Desa Giriwarno dan Desa Selorejo, Kecamatan Girimarto, Jumat (28/1/2022).

Giat tersebut turut dihadiri Camat Girimarto, Perangkat Desa Giriwarno, perangkat Desa Selorejo, tokoh masyarakat sekitar, Relawan Desa, Karang Taruna, dan Babinsa Desa.

Kisyanti berharap dengan diadakannya kegiatan tersebut masyarakat Desa Giriwarno dan Desa Selorejo bersama-sama bisa menjaga dan melestarikan alam di sekitar guna mencegah terjadinya bencana alam.  Hal tersebut dikarenakan masih terdapat lahan gundul yang mengakibatkan tanah longsor dan banyaknya air yang menggenang di jalan.

Di saat curah hujan yang sangat tinggi, masyarakat yang akan pergi ke sawah atau kebun harus melewati jalan yang hanya bisa dilewati 1 mobil saja. Selain itu, jalan yang licin dan berlumpur membuat maasyarakat kesulitan untuk melewati jalan tersebut.

Lebih lanjut, Kisyanti mengatakan setelah diadakan kegiatan tersebut diharapkan warga dapat menjaga serta memanfaatkan bibit buah tersebut untuk kepentingan masyarakat dan Desa bersama-sama. Selain untuk mencegah terjadinya bencana alam, Kisyanti juga berharap nantinya setelah pohon berbuah bisa dikelola UMKM Desa sehingga bisa menambah pendapatan warga.

Koresponden : Firfeb

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here