Kabupaten Kendal – Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Cepiring, Kab. Kendal menyelenggarakan Musyawarah Ranting (Musran). Kegiatan yang dilaksanakan dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan tersebut dilaksanakan di Aula Kantor DPC PDI Perjuangan Kab. Kendal, Minggu (16/8/2020).

Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Kendal, H. Akhmat Suyuti, S.H., M.H., mengatakan, Kecamatan Cepiring yang terdiri dari 15 desa. Kegiatan Musran tersebut dibagi menjadi 3 sesi, yaitu, sesi pertama dilaksanakan pada pukul 09.00-11.00 WIB, sesi kedua dilaksanakan pukul 13.00-15.00 WIB, sedangkan untuk sesi ketiga dilaksanakan pada pukul 15.30-17.00 WIB. Dari ketiga sesi tersebut menghasilkan usulan 4 calon Ketua PAC PDI Perjuangan Cepiring.

“Saya berharap, Ketua PAC PDI Perjuangan Cepiring terpilih nantinya dapat membawa kemajuan untuk PDI Perjuangan, khususnya PAC PDI Perjuangan Cepiring. Saya percaya, nanti akan muncul Kader-kader berkualitas yang akan membawa PDI Perjuangan semakin lebih maju,” pungkasnya.
Koresponden : Sugeng Kustawan