Edy Wuryanto Sosialisasikan Penurunan Stunting dan Covid-19 di Desa Kediren

0
Foto; Edy Wuryanto dan Andika foto bersama peserta sosialisasi di Desa Kediren

Kabupaten Blora – Dalam rangka peningkatan pemahaman masyarakat tentang germas, anggota DPR RI Komisi IX Fraksi PDI Perjuangan, Dr. H. Edy Wuryanto menggelar sosialisasi penurunan Stunting dan Covid-19, yang berlangsung di Desa Kediren, Kec. Randublatung.

Kamis (15/12/2022), selain Edy Wuryanto, hadir pada acara tersebut yaitu perwakilan Kementerian Kesehatan RI, KomandanTe Bintang Tiga Andika Adikrishna, KomandanTe Bintang Dua Agus Wiranto, perwakilan Dinkes Blora, unsur Forkopimcam Randublatung, Kepala Desa Kediren, nakes Kec. Randublatung, dan masyarakat Kediren.

Dikatakan olehnya, bahwa di tahun 2022 ini Germas berfokus pada implementasi gerakan masyarakat hidup sehat di akhir masa pandemi dengan tujuan memasyarakatkan budaya hidup sehat serta meninggalkan kebiasaan dan perilaku masyarakat yang kurang sehat.

“Ini salah satu upaya pemerintah dalam mengurangi angka Stunting, khususnya di Kab. Blora, serta sebagaimana kita tahu apabila pandemi Covid-19 belum usai. Maka dari itu kita harus tetap menjaga protokol kesehatan dan melakukan vaksin booster yang ke 3 sesuai edaran pemerintah,” ungkapnya.

Tidak lupa, Politisi PDI Perjuangan tersebut turut berharap, agar dengan adanya sosialisasi tersebut masyarakat bisa mengantisipasi sejak awal dalam pencegahan Stunting dan Covid-19.

“Semoga masyarakat Desa Kediren bisa lebih mengantisipasi pencegahan Stunting sejak awal, dan penularan Covid-19 bisa teratasi dengan maksimal di kemudian hari,” pungkasnya.

Koresponden : Reni- Aviolla

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here