Reses, Riyadi Tampung Aspirasi Hingga Beri Bantuan pada Grup Genjringan

0
Reses, Riyadi Tampung Aspirasi Hingga Beri Bantuan pada Grup Genjringan

Kabupaten Pekalongan – Anggota Komisi 1 DPRD Kabupaten Pekalongan, Riyadi menggelar reses bersama warga Desa Pringsurat, Kecamatan Kajen, Minggu (2/10/2022).

Agenda reses bertempat di rumah Zaenal, salah satu pengurus Ranting PDI Perjuangan Pringsurat. Turut hadir pula kepala desa dan lembaga desa Pringsurat.

Kegiatan reses dilakukan Riyadi sebagaimana tugas dari wakil rakyat untuk menyarap aspirasi. Pihaknya pun siap menampung aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat untuk kemudian memastikan dari usulan, keluhan dan keinginan masyarakat bisa realisasi.

“Usulan-usulan dari njenengan seperti jalan kabupaten yang melintas di Desa Pringsurat yang perlu perbaikan, minimnya lampu penerangan jalan dan juga irigasi pertanian, saya siap mengawal,” tegas Riyadi.

Pada kesempatan reses tersebut, Riyadi yang juga sebagai Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Kajen memberikan bantuan satu juta rupiah kepada grup Genjringan Desa Pringsurat, sebagai upaya nguri-nguri kesenian tradisional.

Perlu diketahui Genjringan adalah sebuah kesenian tradisional lokal yang mempertontonkan atraksi layaknya seni akrobatik dengan iringan rebana dan nyanyian kidung Islam yang khas.

Koresponden: Gus Santo

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here