Perkokoh Nilai Luhur Pancasila, Ali Badrudin Dorong Akademisi Berperan Aktif

0
Foto: KSB DPC PDI Perjuangan Pati

Kabupaten Pati – DPC PDI Perjuangan Pati mengikuti Zoom Meeting seminar Forum Rektor Penguat Karakter Bangsa yang berjudul ‘Membumikan Ide dan Gagasan Soekarno-Hatta’, yang diselenggarakan oleh DPP PDI Perjuangan, Rabu (01/06/2022).

Bertempat di Kantor DPC PDI Perjuangan Pati, acara tersebut diikuti oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Pati Ali Badrudin, Sekretaris DPC Partai Sutarto Oenthersa, dan Bendahara DPC Partai Teguh Bandang Waluyo.

Dalam sambutannya Ketua Umum PDI Perjuangan Ibu Megawati Soekarnoputri yang juga sebagai Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) menjelaskan, di mana setiap pelajar atau mahasiswa generasi muda harus memahami Pancasila sebagai dasar negara mereka.

Terlebih Ibu Ketum menilai, apabila saat ini masyarakat berada di tengah gempuran perkembangan global secara masif. Sehingga memiliki nilai-nilai berbangsa dan bernegara yang terkandung dalam Pancasila secara kuat adalah modal utama hidup rukun di masyarakat.

Menyikapi hal tersebut, Ali Badrudin sependapat dengan arahan Ibu Ketum Megawati Soekarnoputri. Ia menegaskan, apabila sudah seharusnya para akademisi di perguruan tinggi secara disiplin perlu mengawal anak-anak Indonesia untuk tetap berada pada semangat mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila.

“Generasi milenial merupakan objek utama yang harus didorong untuk tetap mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila. Hal tersebut bertujuan agar Pancasila tidak tergerus oleh berbagai paham yang dapat memecah kedaulatan bangsa,” tutup Ali Badrudin.

Koresponden : Ita

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here