Bagikan Parcel, Ika: Pergerakan Partai Harus Terorganisir

0
Foto: Ika Rizkiwati Membagikan Parcel Lebaran Kepada Struktural Partai

Kabupaten Temanggung – KomandanTe Bintang Dua Dapil 1 Temanggung, Ika Rizkiwati bertemu dengan jajaran PAC dan Ranting di Desa Botoputih dan Tawangsari, Kecamatan Tembarak. Pertemuannya dengan struktural Partai ini bertujuan untuk mengorganisir pergerakan kader sekaligus menyerahkan parcel lebaran, Rabu (27/4/2022).

Ika mengungkapkan jika kader Partai dalam bergerak ke lapangan mesti memiliki pola yang terorganisir. Hal itu menurutnya harus dimulai dengan cara menjalin komunikasi intensif antar kader sekaligus melakukan mapping di wilayah tempur.

Foto: Ika Rizkiwati Dorong Pergerakan Partai Memiliki Pola Yang Terstruktur

“Supaya pergerakan Partai di lapangan dapat menghasilkan output yang optimal, maka kader struktural harus memiliki pola pergerakan yang terorganisir. Pertama, soliditas internalnya mesti kuat dengan cara membangun komunikasi yang harmonis. Ketika ada formulasi atau strategi rahasia dari Partai, maka kader harus ikut menjaga informasi tersebut. Kemudian, jangan lupakan terhadap pemetaan wilayah supaya kita paham kebutuhan serta culture masyarakat,” paparnya.

Ika juga menegaskan bahwa paket parcel yang dibagikan ini merupakan bentuk kepedulian sosial dari Partai untuk kadernya. Ia juga mengharapkan ke depan kader PDI Perjuangan di wilayah binaannya bisa semakin solid dalam mengaktualisasikan sebuah tugas ideologis.

“DPC PDI Perjuangan Temanggung mengapresiasi kinerja dari struktural Partai. Ini adalah sedikit ucapan terima kasih dari kami. Ke depan, kualitas pergerakan ini harus kita tingkatkan dengan soliditas internal yang erat sehingga setiap person dapat memberikan peranan dalam tugas pengabdian ini,”

Terakhir, Ika menuturkan jikalau paket parcel yang dibagikan di Temanggung ini juga berasal dari kontribusi dari Ketua DPR RI, Mbak Puan Maharani. Melalui Wakil Ketua Bidang Rekrutmen DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah, Sofwan D Ardyanto, akhirnya bantuan ini dapat didistribusikan kepada seluruh jajaran kader di Temanggung.

Koresponden : Enggar – Zidan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here