Sambangi Keluarga Korban Banjir, Didik: Semoga Diberi Ketabahan dan Kekuatan

0
Foto: Anggota DPRD Rembang, Adi Purwoto sambangi korban banjir

Kabupaten Rembang – Terdapat kisah memilukan di balik intensitas curah hujan lebat yang terjadi di wilayah Kab. Rembang. Tepatnya adalah terdapat seorang anak perempuan di Desa Binangun, Kec. Lasem yang meninggal dunia.

Ia bernama Nisa Azzahri Mufakkiroh (10), bocah kelas 3 SD. Ia terseret aliran arus air hujan di sungai akibat curah hujan yang lebat. Nasib naas menimpa anak tersebut yang menurut kabar baru pulang mengaji dari sekolah Madrasah.

Mendengar kabar itu, anggota DPRD Rembang, Adi Purwoto atau yang akrab dipanggil Didik, menyambangi keluarga korban meninggal banjir. Didik diterima langsung oleh ayah korban, yakni Heru Sulyanto.

Dirinya memang sengaja datang dari jauh-jauh, dari Kec. Gunem datang ke Kec. Lasem yang memang semata-mata ingin bersilaturahmi dan mengucapkan bela sungkawa kepada keluarga korban, Selasa (08/03/2022).

“Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan, kekuatan, dan keikhlasan,” ujar Didik kepada ayah korban.

Didik, politisi asal Dapil 6 Rembang itu juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Kab. Rembang untuk tetap hati-hati karena saat ini Kab. Rembang setiap petang pasti turun hujan.

“Untuk masyarakat Rembang, ketika melakukan aktivitas di luar ruangan saat turun hujan untuk tetap hati-hati. Jangan sampai ada korban berikutnya seperti Nisa,” tutupnya.

Koresponden : Moh Muzarudin

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here