Kabupaten Brebes – Bupati Brebes, Hj. Idza Priyanti bersama anggota DPRD Fraksi PDI Perjuangan Dapil I, Mashadi menyerahkan bibit ikan nila kepada Kelompok Pembudidaya Ikan dibeberapa kecamatan yang ada di Kabupaten Brebes.
Pembagian bibit ikan nila yang diawali di Desa Kaliwling ini, merupakan bentuk pengaplikasian atas instruksi dari Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibunda Hj. Megawati Soekarnoputri, Minggu (30/1/2022).
“Kami mendapat intruksi dari DPP, agar semua kader bergerak, termasuk kami yang ada di eksekutif ini tugaskan untuk bergerak, tujuannya adalah untuk kesejahteraan masyarakat,” katanya.
Saat pembagian bibit, Idza yang juga Wakil Ketua DPC Partai, mendorong seluruh kader Partai membantu percepatan program nasional gotong royong membangun Kampung Keluarga Berkualitas (KKB).
“Kami yang ada di pemerintah ini, mendapat instruksikan untuk bergerak sehingga akan membuat kampung gotong royong untuk meningkatan kesejahteraan masyarakat agar sesuai dengan Tri Sakti Bung Karno yaitu Mandiri Dalam Bidang Ekonomi harus berawal dari desa,” ujarnya.
Menurut Idza Kemandirian Dalam Bidang Ekonomi akan berimbas pada kepedulian masyarakat menjaga asupan gizi. Dengan meningkatnya kesejahteraan masyarakat diharapkan asupan gizi terutama untuk ibu hamil dapat terjaga apalagi gizi dari ikan sangat baik untuk ibu hamil. Selain itu, kader PDI Perjuangan ini juga diharapkan gotong royong membantu program yang dicanangkan pemerintah.
Koresponden: RiRi