Kader Banteng Klaten Berikan Bantuan Kepada Warga di Tempat Isolasi Terpusat

0

Kabupaten Klaten – Wujud kepedulian di masa Pandemi Covid-19, Kader PDI Perjuangan Klaten, Hj. Kadarwati, S.H., M.H., bersama Hamenang Wajar Ismoyo, S.I.Kom memberikan bantuan berupa sembako dan Alat Pelindung Diri (APD) kepada warga yang sedang menjalani isolasi, serta relawan di tempat isolasi terpusat di Gedung Geologi UGM Yogyakarta, Kecamatan Bayat, Minggu (22/8/2021).

Hj. Kadarwati menyapa warga yang sedang menjalani isolasi terpusat di Gedung Geologi UGM Yogyakarta, di Kecamatan Bayat

Dalam kesempatan itu, Hj.  Kadarwati menyampaikan, sebagai Kader PDI Perjuangan harus mempunyai rasa kepedulian terhadap yang dirasakan dan dibutuhkan masyarakat. Perlu diketahui, bahwa di dalam situasi Pandemi Covid-19 ini, relawan adalah orang yang bergerak secara sukarela untuk membantu masyarakat yang terkonfirmasi positif Covid-19. Para relawan bekerja siang dan malam tanpa batas waktu dan tidak digaji.

“Para relawan sebagai garda terdepan dalam penanganan Covid-19 ini, perlu kita mulyakan. Maka dari itu, kami sebagai Kader PDI Perjuangan harus mempunyai rasa kepedulian kepada relawan dengan memberikan APD dan paket sembako. Hal ini hanya sebagai tali asih dari Kader Partai di Kab. Klaten,” tutur Hj. Kadarwati, yang juga Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Tengah.

Sementara itu, Wakil Ketua Bidang Politik dan Komunikasi DPC PDI Perjuangan Kab. Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo mengungkapkan, saat mengunjungi Klaten belum lama ini, Menteri Kesehatan RI, Panglima TNI, dan Kapolri berpesan bahwa masyarakat harus siap hidup berdampingan dengan Covid-19 dalam waktu beberapa tahun ke depan.

“Jadi yang akan kita kejar adalah vaksinasi. Target vaksinasi di Klaten sekitar 1 juta warga. Apabila target vaksinasi itu belum tercapai, kita harus mematuhi protokol kesehatan. Apabila kita bisa mematuhi protokol kesehatan, insyaallah, angka terkonfirmasi Covid-19 akan terus menurun dan Kab. Klaten akan menjadi kondusif,” pungkasnya.

Koresponden : Wawan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here