Sutoyo Sarasehan dengan Kelompok ‘Kerjo Tani’

0
Sutoyo Sarasehan dengan Kelompok 'Kerjo Tani'
Foto: Sutoyo (kanan-kemeja putih) hadir dalam sarasehan Kelompok Tani “Kerjo Tani” di Desa Kerjo Kidul, Kecamatan Ngadirojo.

Kabupaten Wonogiri – Sutoyo, anggota DPRD Kabupaten Wonogiri dari Fraksi PDI Perjuangan, hadir dalam sarasehan Kelompok Tani “Kerjo Tani” di Desa Kerjo Kidul, Kecamatan Ngadirojo, Selasa (28/11/2023).

Sutoyo ikut memperhatikan kondisi masyarakat saat ini, terkhusus dalam bidang pertanian, dan memberikan masukan kepada anggota kelompok tani berkenaan dengan soal pupuk.

“Pengurus kelompok tani harus seaktif mungkin, apalagi sekarang pengambilan pupuk harus menggunakan kartu tani. Kalau ada anggota yang belum punya kartu tani, harap segera diurus agar para petani dapat memperoleh subsidi pupuk sesuai dengan yang dibutuhkan,” ujar Sutoyo.

Sutoyo juga mengingatkan warga untuk menggunakan hak pilih pada Pemilu 2024 dan turut memeriahkan pesta demokrasi tersebut dengan berbondong-bondong datang ke TPS masing-masing untuk memberikan suara.

Koresponden: Arifin

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here