Perkuat Tenaga Marhaen, Ahmad Ridwan Terjun Bersama Dengar Keluhan Warga

0
Foto: Ahmad Ridwan bersama Komandan Tempur Bintang 2 saat turun ke grassroot guna dengan keluhan masyarakat.

Kabupaten Batang – H. Ahmad Ridwan (Ketua DPC PDI Perjuangan Batang) dengan didampingi oleh Riskiyah Komandan Tempur Elektoral (KomandanTe Bintang 2), terus melakukan konsolidasi dengan merekrut tenaga baru marhaen di grassroot untuk perkuat barisan PDI Perjuangan Batang di Desa Mojotengah, Kecamatan Reban, Sabtu (10/6/2023).

Pada kesempatan tersebut, H. Ahmad Ridwan menceritakan dahulu suara PDI Perjuangan di Kabupaten Batang, Provinsi Jawa Tengah ini pernah meraih suara terbanyak dibandingkan partai lain, maka perlu upaya-upaya agar pada kontestasi Pemilu di 2024 bisa menang spektakuler.

“Kini kami berupaya semaksimal mungkin bersama Komandan Tempur Bintang 2 Batang di tiap-tiap daerah pemilihan untuk bergerak terus terjun bersama masyarakat mendengarkan keluh kesah yang terjadi dibawah,” ujarnya.

Lebih lanjut, H. Ahmad Ridwan juga menjelaskan dirinya sengaja turun bersama KomandanTe Bintang 2 Dapil 4 Batang yakni Ibu Riskiyah, untuk penuhi undangan warga membantu memberikan solusi untuk kemajuan dan perkembangan daerahnya.

“Kami berharap, seluruh Balon PDI Perjuangan peka terhadap informasi dan keluhan masyarakat bawah, jangan sampai tidak mendengar apa lagi mengetahui kegundahan rakyat di wilayah ampuannya,” imbuhnya.

Sementara itu, Riskiyah juga menambahkan dengan turun ke bawah bisa lebih peka terhadap apa yang menjadi kebutuhan masyarakat dan bisa memberikan solusi.

”Dengan peka terhadap permasalahan di grassroot dan bisa memberikan solusinya, rakyat akan memiliki penilaian tersendiri,” ucapnya.

Sempatkan Takziah ke (Alm) Istri Ketua Ranting

Di hari yang sama dalam giat turun ke grassroot, H. Ahmad Ridwan (Ketua DPC PDI Perjuangan Batang) didampingi istri tercinta, jajaran PAC Kecamatan Bawang, dan Wati selaku Komandan Tempur Elektoral (KomandanTe Bintang 2) Dapil 4 sempatkan takziah ke Imron (Ketua Ranting Kebaturan) sepeninggal istrinya, (Alm) Malikhah binti Patimah.

Sesampainya dirumah duka, H. Ahmad Ridwan diterima oleh segenap keluarga almarhumah dan berbincang sedikit terkait riwayat meninggalnya almarhumah. Dirinya juga mengucapkan belasungkawa.

Foto: H. Ahmad Ridwan saat takziah di kediaman Ketua Ranting Kebaturan pasca meninggalnya Alm. Istrinya.

”Atas nama pribadi maupun selaku Ketua DPC PDI Perjuangan Batang kami ikut belasungkawa atas berpulangnya sang istri, semoga meninggalnya dalam keadaan Husnul Khotimah, amal baik dan ibadah alamarhumah sewaktu didunia semoga diterima Allah SWT,” ucapnya.

Lanjutnya, Ahmad Ridwan juga mendoakan mudah–mudahan keluarga yang ditinggal diberikan ketabahan dan mengikhlaskan istri yang telah pergi mendahului.

”Semua itu sudah garisan illahi, semua hal yang hidup pasti akan mengalami seperti ini, untuk itu ikhlaskan kepergianya dan kirim do’a saja sama mendiang almarhum,” imbuhnya.

Sementara itu, Imron menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada H. Ahmad Ridwan, selaku Ketua DPC PDI Perjuangan Batang yang telah datang ke rumah ikut berbelasungkawa.

“Atas nama pribadi dan keluarga sekali lagi menghaturkan ungkapan terimakasih kepada rombongan H. Ahmad Ridwan yang telah menyempatkan waktu untuk memberikan dukungan kepada kami yang baru saja terkena musibah, dan selaku pengurus partai diakar rumput, sekali lagi matur suwun sanget (terimakasih sekali) atas kerawuhan Ketua DPC PDI Perjuangan Batang,” pungkasnya.

Koresponden: Boby Adiargo.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here